22 May 2010

Tips mengeprint artikel dari internet

Mungkin di sekolah kamu mendapat tugas dari guru untuk mencari sebuah artikel dari internet kemudian diprint dan besoknya dikumpulkan. Bagi yang sudah tau enggak jadi soal, tapi yang belum tau ini menjadi masalah yang serius. Nah pada kesempatan ini aku mau bagi-bagi ilmu buat kamu yang baru belajar internet. Untuk itu terus menyimak tulisan saya ini dari awal sampai akhir.

Setiap artikel yang ada pada sebuah halaman web sudah pasti dapat dicetak atau diprint di kertas melalui fasilitas yang terpasang di browsernya semisal internet explorer dan juga mozila fire fox atau browser yang lain. Namun permasalahan terkadang muncul tanpa tau apa penyebabnya ketika diprint tidak seperti apa yang tampil di layar monitor. Di monitor menampilkan artikel secara keseluruhan tapi setelah diprint hanya sebagian paragraf saja yang tercetak.

Sebetulnya masalah itu terjadi karena keteledoran kita sendiri yakni mengabaikan hal yang sepele namun itu tidak dijalani. Hal sepele itu yakni kamu lupa tidak melakukan print preview dahulu sebelum mengklik tombol print. Kalau saja print preview itu tidak kamu tinggalkan maka hal fatal itu mustahil terjadi. Karena dengan print preview kamu akan tau hasil cetakan yang bakal keluar dari kolong printer itu seperti apa nantinya.
Baiklah sebagai latihan sekarang kamu coba buka salah satu artikel dari bog ini kemudian lakukan langkah berikut ini :
1. klik salah satu judul artikel di blog ini
2. klik file --> print preview
3. klik file --> print

Dengan prosedur yang benar seperti apa yang saya jelaskan di atas maka kamu akan mendapatkan print out dari artikel secara lengkap tidak hanya sebagian paragraf saja. Demikian tips dari saya, semoga ada gunanya.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.