Ganti Font Judul Blog biar lebih artistic, kenapa saya memberi judul seperti itu sebab akhir-akhir ini saya jarang update posting sekaligus sharing kepada anda. Setelah sekian lama enggak mengunjungi designer blogger ternyata ada kamajuan yang significant yaitu fasilitas mudah untuk mengganti Font.
Akhirnya kucoba ganti font Judul blog Brug Kembar ini dengan font baru yang tersedia di template designer blogger. Hasilnya seperti yang anda lihat di atas (Judul dan deskripsi blog) terlihat lebih artistic.
Pendapat saya bagian teratas setiap blog adalah judul blog, yang mana letaknya di dalam header. Ini merupakan elemen utama dari sebuah komposisi blog sehingga Judul blog harus benar-benar bisa memberikan daya pikat terhadap siapa saja yang mengunjunginya.
Pada awalnya memang blogger hanya menyediakan font untuk blog hanya itu-itu saja, makanya banyak teman blogger yang menggantinya dengan image. Memang sih dengan melalui gambar memberikan kita kebebasan dalam berkreasi memperindah judul blog agar lebih artistic.
Namun yang tidak boleh dilupakan bagi para desain blog, bahwa pemasangan gambar di blog akan berperngaruh terhadap kecepatan loading. Maka dari itu menurutku hindari pemakaian gambar yang berlebihan dalam template blog. Kecuali kalau anda telah mahir dalam pengkodean css sprite.
Kini blogger terus melakukan penyempurnaan demi memuaskan pelanggan setianya. Salah satu diantaranya adalah kita bisa mengganti font dengan mudah cukup klik font yang disukai, tak lama kemudian perubahanpun segera dapat dirasakan.
Tersedia banyak pilihan font disana dari yang sederhana sampai yang artistic. Tetapi perlu diingat juga bahwa fasilitas ini hanya berlaku bagi blog yang menggunakan template blog baru atau template designer. Bagi template modifikasi, saya pernah mencoba tetapi tidak berhasil, menurut blogger tidak tersedia aplikasi pada template anda.
Selamat mengganti font Judul blog biar terlihat lebih artistic.
artikel nya sangat bermanfaat,,
ReplyDeleteliat liat blog saya http://zonatambun.blogspot.com/2011/12/tuker-banner-yuk.html